Minggu, 20 Agustus 2017

Belasan Bus Wisata Berbahaya Dipulangkan Paksa Saat terjaring Razia di Jalur Puncak

para pengemudi juga tidak memiliki kelengkapan surat seperti SIM dan STNK sebagian lagi armadanya tidak di lengkapi tanda lulus uji KIR para sopir berdalih mereka hanya menjalankan tugas dari perusahaan
Sejumlah bus wisata yang akan hendak melintas di jalur Puncak Bogor Jawa Barat ini di razia petugas gabungan Polres Dishub dan Kemenhub di kilometer 45 rest area Ciawi saat di periksa kondisi sebagian roda bus asal Jakarta ini sudah sangat tipis bahkan perangkat rem pengaman seperti rem tangan, kaki dan angin juga nyaris lolos alias blong selain itu para pengemudi juga tidak memiliki kelengkapan surat seperti SIM dan STNK sebagian lagi armadanya tidak di lengkapi tanda lulus uji KIR para sopir berdalih mereka hanya menjalankan tugas dari perusahaan untuk mengangkut rombongan penumpang ke tempat tujuan villa di puncak green apple.

Usai di tilang belasan bus wisata ini terpaksa di pulangkan kembali ke daerah asalnya dan sebagian lagi di kandangkan di unit PJR tol Ciawi. Rencananya petugas akan memanggil para pengurus PO bus berbahaya tersebut hingga nantinya di jerat ancaman sanksi dari Kemenhub. Razia gabungan akan terus di gelar berkala menyusul maraknya kecelakaan maut yang terjadi di jalur curam puncak karena banyak para wisatawan yang menggunakan bus berwisata ke villa di puncak atas petugas juga mendesak Dishub provinsi DKI Jakarta agar lebih ketat mengawasi perusahaan bus wisata pasalnya hingga kini masih banyak di temukan bus wisata tidak layak berplat B marak beroperasi hingga mengakibatkan kecelakaan maut di Puncak.

0 komentar:

Posting Komentar